May Day 2009: Undangan Peliputan Aksi May Day FPR

Front Perjuangan Rakyat http://fprsatumei.wordpress.com/ Sekretariat : Kantor Infid JL.Mampang Prapatan XI No. 23 Jakarta Selatan 12790 Ind...


Front Perjuangan Rakyat
http://fprsatumei.wordpress.com/
Sekretariat : Kantor Infid JL.Mampang Prapatan XI No. 23 Jakarta Selatan 12790
Indonesia Phone : +6221.79196721 -22 Fax : +6221.7941577



Kepada Yth:
Pimpinan Redaksi Media Masa
Cetak, Elektronik dan Radio
Di TEMPAT


No : 003-SK/ MayDay/ FPR/ VI/ 2009
Hal : Undangan Peliputan Aksi Satu Mei 2009
Lamp : --



Salam demokrasi,

Sudah dapat di pastikan bahwa pada hari besok, Jum’at 1 Mei 2009 (SATU MEI) seluruh klas buruh dan rakyat pekerja di seluruh dunia akan merayakan satu peristiwa penting dan bersejarah termasuk di Indonesia, dengan tujuan umum yaitu untuk memperjuangkan hak-hak dasar ekonomi, sosial maupun politik yang selama ini dirampas dan dicampakkan oleh banyak rezim reaksioner di berbagai negeri, terutama di negeri-negeri jajahan, setengah jajahan dan bergantung seperti Indonesia.

Satu Mei (May Day) sebagai satu peristiwa bersejarah dalam tradisi berjuang yang sengit kaum buruh terhadap klas penghisap dan penindas yaitu perjuangan kaum buruh di Amerika Serikat yang meluas ke Benua Eropa dengan demontrasi besar-besaran yang dimulai pada tahun 1886, yang menuntut diberlakukannya ketentuan 8 jam kerja perhari. Tuntutan ini terkait dengan kondisi saat itu, ketika kaum buruh dipaksa bekerja selama 12 sampai 16 jam per hari dalam kondisi dan syarat-syarat kerja yang sangat buruk.

Pada saat ini dengan adanya krisis global Kaum buruh dan rakyat Indonesia saat ini dihadapkan pada ancaman-ancaman akibat kian intensifnya; (1) perampasan upah—akibat kenaikan harga yang tidak terkendali, pemaksimalan penarikan pajak individu, rantai system outsourcing yang kian panjang, dan lain-lain; (2) perampasan kerja akibat gelombang PHK yang kian marak, pengupahan yang tidak adil, dan adanya usaha-usaha untuk semakin merendahkan jaminan kelangsungan kerja; dan (3) perampasan tanah khususnya untuk proyek-proyek infratruktur yang didorong oleh stimulus ekonomi SBY-JK.

Maka sehubungan dengan peringatan Hari Buruh Se-Dunia (May Day), 1 Mei 2009 ini, Front Perjuangan Rakyat (FPR) aka turun kejalan dengan menggelar AKSI DAMAI ayang akan di ikuti oleh tidak kurang dari 5.000 (lima ribu) orang, dengan mengusung Tema : HENTIKAN PERAMPASAN UPAH, KERJA DAN TANAH, NAIKKAN UPAH BURUH, HENTIKAN PHK.

Aksi damai ini akan di lakukan pada :

Hari/ Tanggal : JUM’AT, 1 MEI 2009
Waktu : MULAI PUKUL. 09.30-16.00 Wib
Tempat :
KUMPUL DI BUNDARAN HOTEL INDONESIA (HI) SAMPING HOTEL MANDARIN JL. IMAM BONJOL LONGMACH KE ISTANA NEGARA DAN RENCANANYA AKAN DI GELAR JUGA SHOLAT JUM’AT BERJAMAAH DI MONAS (TUGU INDOSAT).


Demikian undangan peliputan ini kami sampaikan, Kami sangat berharap, rekan-rekan media dapat hadir meliput kegiatan Aksi ini. Untuk Informasi dan konfirmasi lebih lanjut rekan-rekan dapat menghubungi : Rudy HB Daman (0818-08974078); Nur Shohib Ansor/Aan (0852-32459333);


Partisipasi dan dukungan rekan-rekan sangat kami butuhkan. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.

JAKARTA, 30 April 2009
FRONT PERJUANGAN RAKYAT (FPR)



RUDI HB. DAMAN
KOORDINATOR
Hp. 081808974078



Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar dan jangan meninggalkan komentar spam.

emo-but-icon

Terbaru

Populer

Arsip Blog

item